Posts filed under ‘Hemat Di Jalan’

Sepeda Keranjang/Keranjang Sepeda?

Sepeda Keranjang

11 Januari, 2008 at 23:56 11 komentar

Trik Mudah Nyetir Yang Hemat dan Ramah Lingkungan

Baby On BoardKita sudah sering dengar tips dan trik untuk mengemudikan kendaraan agar bisa hemat. Dan pada akhirnya yang hemat itu ramah lingkungan. Saya juga sudah mencoba menulis beberapa artikel dengan Kategori Hemat di Jalan yang mudah-mudahan sudah bisa dicoba dan akhirnya menjadi kebiasaan sehari-hari. Beberapa contoh artikel adalah Eco-driving dan Kebiasaan Berkendara yang Menjengkelkan.

Akhirnya saya menemukan juga cara yang paling mudah. Caranya adalah dengan berkendara dengan asumsi bahwa anda sedang membawa anak/bayi di mobil anda. Coba deh kalau anda sedang membawa anak, apalagi yang masih bayi di mobil, anda juga akan lebih hati-hati, pelan, dan tidak serobot kiri kanan. Apalagi mengatakan sumpah serapah ketika di serobot orang karena kita juga tidak mau kata-kata itu masuk ke dalam otak anak kita.

Memang ini hanya trik psikologis saja, jadi mudah-mudahan saja bisa diterapkan. Namanya ide kan boleh-boleh saja. 🙂

5 Januari, 2008 at 21:18 Tinggalkan komentar

BBM mobil jangan sampai tinggal 1/3 dan Jangan parkir di tempat panas

BBMPenuhKalau jaman dulu ini hanya berlaku untuk mobil berbahan bakar solar karena bisa ‘masuk angin’. Tetapi mobil solar jaman sekarang sampai lampu warning sudah kelap-kelip pun tetap bisa jalan. Yang jadi masalah bukan bisa jalan atau tidak. Tetapi akhirnya memboroskan BBM.

Banyak yang pikir mobil jangan terlalu penuh karena kalau berat mobilnya jadi lebih tidak efisien. Hal ini benar tetapi tidak lebih irit dibanding kalau BBM penuh.

Kok bisa? (lebih…)

2 Desember, 2007 at 00:15 8 komentar

Bus Feeder. Sarana Transportasi Yang Cepat, Nyaman, Aman dan Ramah Lingkungan

Feeder Kota Wisata

DOWNLOAD JADWAL BUS FEEDER (klik disini)

Bagi kita yang sehari-hari tinggal maupun kerja di Jakarta sudah sungguh terbiasa dengan kemacetan. Tetapi yang namanya macet kita harus selalu cari alternatif supaya kita bisa sampai di kantor dengan cepat, nyaman, dan aman. Salah satunya adalah nebeng atau carpooling seperti artikel sebelumnya “Carpooling ke kantor”. Busway memang sudah merupakan salah satu solusi alternatif lainnya bagi kota metropolitan Jakarta. Tetapi busway masih memerlukan banyak dukungan seperti lahan parkir dan juga feeder dari penumpang luar kota yang dapat dengan mudah pindah bus ke tempat tujuan akhir mereka.

Saat ini baru saja mulai dibangun di Terminal Kalideres yang dapat menampung 180 mobil untuk “Park and Ride” yang akan dilanjutkan dengan pembangunan lahan parkir berbentuk rest area di Terminal Kampung Rambutan dan Ragunan. Ini sudah merupakan niatan baik dari pemerintah daerah untuk mendukung proyek busway yang dapat dinilai sukses secara peminat tetapi masih kurang baik dalam hal lamanya layanan bus yang beroperasi dan jalanan busway yang cepat rusak. (lebih…)

22 Agustus, 2007 at 23:46 8 komentar

Menguntit Di Belakang Mobil Lain Itu Boros, Bukan Menghemat

Menguntit Mobil Lain

Apakah gambar diatas cukup akrab dengan kehidupan berkendara kita sehari-hari. Apalagi kalau anda tinggal di Indonesia, di kota besar manapun, kalau kita tidak dekat-dekat dengan mobil kita, malah akhirnya disalip mobil lain. Padahal kalau kita menguntit mobil depan, kita akan lebih banyak rem dan gas. Akhirnya, lebih boros lagi.

(lebih…)

17 Juli, 2007 at 22:49 Tinggalkan komentar

Fakta Pemakaian BBM

Pemakaian BBM dunia

Kita lihat konsumsi BBM Indonesia masih sangat kecil dibanding Amerika. Tetapi tetap kita harus bisa menghemat dan sebisa mungkin tidak memakai BBM dengan naik kendaraan umum, nebeng, bersepeda atau berjalan kaki.

Disadur dari majalah The Economist .

16 Juli, 2007 at 23:21 2 komentar

Carpooling ke kantor. Hemat, menyenangkan, menambah teman

Carpooling Bersama

Banyak dari kita yang kerja di gedung perkantoran atau pabrik, apakah satu perusahaan ataupun berbeda perusahaan ternyata tinggal di lokasi yang dekat, malah bisa bertetangga tanpa kita sadari.

Lalu kebanyakan dari kita itu malah pergi dari rumah dengan membawa mobil sendirian, dimana hal ini boros dan tidak efisien. Memang untuk banyak orang yang di bidang sales dan marketing dengan jam yang tidak menentu, carpooling akan sangat sulit karena tidak memiliki jadwal tetap. Tetapi banyak sekali dari kita yang bekerja di kantor atau pabrik dengan jadwal tetap dimana dengan ini kita bisa pulang bersama teman kantor atau teman satu gedung.

Beberapa keuntungan dari carpooling adalah:

  • Hemat Pengeluaran Uang
    • BBM
    • Parkir
    • Biaya perawatan mobil
  • Mengurangi Stress di jalan
  • Mengurangi kemacetan
  • Bisa bertemu dengan teman baru

Untuk membuat pengumuman di kantor atau gedung anda, anda bisa memulai dengan template ini. Poster Corpool Yuk!

Selamat carpool!

6 Juli, 2007 at 18:17 3 komentar

Kereta Api, Paling Hemat Dari Semua Moda Transportasi

Argo Bromo

Kereta api di Indonesia sudah ada sejak tahun 1864. Sudah lebih dari 100 tahun berkarya tetapi kelihatannya kinerja pun tidak membaik. Malahan tahun ini saja sudah begitu banyak kecelakaan.

Padahal kalau ditilik dari sisi lingkungan, kereta api adalah moda transportasi yang paling hemat, malah 10x lipat lebih hemat energi dari pesawat terbang. Kereta api bisa mengurangi lebih dari 70% bahan bakar yang diperlukan dan bisa mengurangi sampai 85% polusi dibandingkan pesawat terbang. Untuk jarak dekat, pesawat terbang jauh lebih boros, seperti untuk jarak Jakarta-Bandung. (lebih…)

3 Juli, 2007 at 07:39 30 komentar

Older Posts Newer Posts


Agenda

Archives

RSS Bisnishijau.Org

  • Sebuah galat telah terjadi; umpan tersebut kemungkinan sedang anjlok. Coba lagi nanti.

Kampanye Hijau











Statistik Pengunjung

  • 2.481.596 Pengunjung

Statistik

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Bergabung dengan 166 pelanggan lain

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai