Habis makan pisang terus semir sepatu

13 November, 2007 at 19:54 8 komentar

Semir Pisang

Semir sepatu mengandung banyak sekali bahan kimia dimana ternyata ada alternatif organik yang bisa didapatkan dimana-mana yaitu Pisang, atau tepatnya sebelah dalam kulit pisang. Pisang memang hebat. Mulai dari penambah stamina sampai ada anak Inda yang membuat sisa pisang menjadi bahan bakar.
Semir sepatu yang biasa itu mengandung lilin. Pisang juga mengandung lilin, dan lebih dari itu potasium yang terkandung di pisang juga bagus untuk kulit sepatu.

Yang harus diingat adalah ini HANYA untuk sepatu berbahan kulit. Jangan yang bahan suede atau lainnya.

Caranya?

  1. Makan pisangnya
  2. Ambil sepatu
  3. Oleskan sebelah dalam pisang ke sepatu
  4. Lap dengan kain halus yang bersih

Yang perlu diingat. Coba dulu di bagian kecil sepatu anda baru seluruhnya. Selamat mencoba.

Semir sepatu pisang

(Klik untuk memperbesar video cara pakai semir pisang)

Entry filed under: Lingkungan Rumah.

Kalau kertas sudah dipakai bulak balik gimana? Jangan biarkan air dari AC terbuang

8 Komentar Add your own

  • 1. herr  |  13 November, 2007 pukul 21:52

    pisangnya pisang apa ya? mungkin menyemir sepatu menggunakan jenis pisang tertentu lebih bagus hasilnya daripada jenis pisang yang lainnya. perlu diteliti nih…

  • 2. dodolipet  |  13 November, 2007 pukul 22:02

    wah herr. saya gak tau juga deh. nanti saya coba teliti deh dengan berbagai pisang. 🙂

  • 3. nuar  |  14 November, 2007 pukul 15:32

    ini hasil penelitian ilmiah apa hasil coba2?

  • 4. nanakiqu  |  15 November, 2007 pukul 12:43

    Wah….Ternyata bisa ya pake pisang……bisa hemat bli semir sepatu neh………..

  • 5. dodolipet  |  15 November, 2007 pukul 20:47

    Bener banget nanakiqu. Hemat dan menyelamatkan lingkungan. Kurang apa lagi coba… tx.

  • 6. heru123  |  13 Desember, 2007 pukul 00:39

    wuih…
    boleh dicoba nih…

    besok pagi kepasar beli pisang ahhh..

  • 7. Jurnal 5 menit  |  8 Februari, 2008 pukul 18:40

    […] Ternyata pisang banyak manfaatnya lho.. Yg paling membuat saya sedikit tersenyum ketika membaca artikel ini. Kok bisa2nya kulit pisang buat nyemir sepatu. Ada2 saja.. Tapi filosofi sebenarnya adalah ramah […]

  • 8. Tapi, koq mesti sepatu kulit sih.  |  17 Mei, 2010 pukul 15:24

    Boleh di coba.
    Makan pisang sambil nyemir.
    Bikin BAB lancar. He.he

Tinggalkan komentar

Trackback this post  |  Subscribe to the comments via RSS Feed


Agenda

Archives

RSS Bisnishijau.Org

  • Sebuah galat telah terjadi; umpan tersebut kemungkinan sedang anjlok. Coba lagi nanti.

Kampanye Hijau











Statistik Pengunjung

  • 2.475.613 Pengunjung

Statistik

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Bergabung dengan 318 pelanggan lain