Ayo, Selamatkan Sungai Citarum dan Raih Hadiahnya!

24 April, 2011 at 20:43 1 komentar

Referensi: kompasiana.com

Ketidaksadaran masyarakat atau ketidakpedulian pemerintah yang membuat sungai-sungai di Indonesia khususnya sungai yang melewati kota-kota besar dan padat pemukiman penduduk, menjadi tercemar. Limbah industri, sampah dan semacamnya, menjadi faktor utama rusaknya ekosistem dan aliran sungai serta kian memperburuk tampak dan kondisi sungai yang memiliki peranan penting dalam kehidupan manusia dan makhluk lainnya.

Ajakan untuk kembali mencintai dan merawat lingkungan yang populer dengan sebutan “Go Green”, terkadang hanya dirasakan dalam sebuah seremonial dan tidak tertanam dalam setiap individu. Beberapa waktu lalu sampai kini, Harian KOMPAS melakukan ekpedisi sungai Citarum yang menjadi sumber pengairan masyarakat di Jawa Barat. Laporan tentang ekspedisi Citarum ini akan dimuat di Harian KOMPAS dan Liputan Khusus (Lipsus) KOMPAS.com pada 25 April sampai 4 Mei 2011.

Terkait hal itu, Harian KOMPAS dan Kompasiana mengajak Kompasianers untuk berkontribusi melalui tulisan dalam bentuk reportase (cerita) atau opini tentang sungai Citarum dan sungai-sungai di Indonesia yang terangkum dalam Lomba menulis-Ekspedisi Citarum.

Lomba akan berlangsung selama Lipsus di KOMPAS.com dan setiap tulisan yang dikirimkan akan ditayangkan juga dalam microsite Lipsus ekspedisi Citarum di KOMPAS.com. Adapun promosi liputan Ekspedisi Citarum ini bisa dibaca di Harian Kompas edisi Sabtu (halaman 12) dan Minggu, 23-24 April 2011, sekaligus informasi mengenai ketentuan lomba menulis di Kompasiana, juga kuis di Facebook yang memperebutkan 10 T-Phone.

– Ada dua tema yang telah ditentukan, yakni:

1. Cerita seputar Citarum (Tema Utama)

2. Cerita penyelamatan sungai-sungai di Indonesia yang bisa dijadikan contoh dalam menyelamatkan Citarum.

– Adapun syarat dan ketentuan untuk mengikuti lomba ini, yaitu:

    • Peserta terdaftar sebagai anggota Kompasiana (Kompasianer)
    • Tulisan bersifat baru, orisinal (bukan karya orang lain atau hasil plagiat), dan tidak sedang dilombakan di tempat lain
    • Konten tulisan sesuai tema yang telah ditentukan
    • Dapat mengirimkan lebih dari satu tulisan
    • Tulisan yang dikirim dalam bentuk reportase (cerita) dan opini, bukan fiksi
    • Memasukkan tag “selamatkancitarum” dalam setiap tulisan
  • Lomba dimulai pada tanggal 25 April sampai 4 Mei 2011

Hadiah:

Tim juri akan memilih tiga tulisan terbaik yang berhak mendapatkan voucher belanja di TB. Gramedia, masing-masing Rp. 1.500.000 dan tiket Premiere XXI serta paket souvenir KOMPAS. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 13 Mei 2011.

Ayo, selamatkan Citarum dan raih hadiahnya! (RUL)

Iklan

Entry filed under: Agenda Hijau, Berita Lingkungan Lokal.

Orang Indonesia Kian Pendek dan Gemuk Update Garage Sale

1 Komentar Add your own

  • 1. fernando  |  30 April, 2011 pukul 09:47

    Terima kasih kepada kompas, sangat perhatian terhadap sungai citarum. pencamaran sungai akan berkurang apabila kesadaran masyarakat tinggi akan manfaat sungai.

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

Trackback this post  |  Subscribe to the comments via RSS Feed


Agenda

Archives

RSS Bisnishijau.Org

  • Sebuah galat telah terjadi; umpan tersebut kemungkinan sedang anjlok. Coba lagi nanti.

Kampanye Hijau











Statistik Pengunjung

  • 2.463.795 Pengunjung

Statistik

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Bergabung dengan 318 pelanggan lain

%d blogger menyukai ini: